SIGLI-Komisi Independen Pemilihan (KIP) Pidie hari ini, Selasa, 14 Februari 2012, menyelenggarakan tes baca alquran kepada calon bupati dan wakil bupati Pidie di masjid Al Falah, Sigli.
Dari dua pasangan yang rencananya diuji, hanya Sarjani-Iriawan yang hadir. Sedangkan pasangan Fadhlullah-Ramzi tidak hadir.
Ketua KIP Pidie, Junaidi Ahmad, mengatakan pasangan
Sarjani Abdullah dan M.Irawan dipastikan lulus, dengan total nilai 88 kepada Sarjani dan 81 kepada Iriawan. Adapun tes baca yang diuji ada tiga, diantaranya, tajwid, fasahah, dan adab.
Ditanya tentang tidak hadirnya pasangan Fadlullah dan Ramzi, Junaidi menjelaskan,"saya sudah menghubungi Fadlullah tadi pagi, katanya sudah berada di depan kantor dewan, karena Ramzi tidak ada kabar maka beliau tidak jadi ikut.”
Mengenai gugur atau tidaknya pasangan yang tidak mengikuti tes uji baca Alquran, Junaidi bilang,“kita belum bisa menggugurkan mereka, tapi mereka dipastikan gugur, karena tes uji baca Quran, tidak bisa diulangi lagi, seiring dengan tahapan Pilkada 2012.”[sumber:atjehpost.com]